Gelar Safari Ramadhan di Kecamatan Pinolosian Timur, Bupati dan Wabup Bolsel Serahkan Bantuan dan Beasiswa

by -44 views

ADVERTORIAL- Gelar Safari Ramadhan di Kecamatan Pinolosian Timur, Bupati H.Iskandar Kamaru S.Pt,M.Si dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid serahkan bantuan dan beasiswa.

Memasuki malam ke-10 bulan suci Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan terus melanjutkan kegiatan Safari Ramadhan 1445 Hijriyah, sekaligus menjalin silaturahmi bersama warga Kecamatan Pinolosan Timur, dimana pada Safari Ramadhan yang dipusatkan di Desa Dumagin B, Rabu (20/03/2024) malam ini, dipimpin langsung Bupati H. Iskandar Kamaru S.Pt, M.Si dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid beserta seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah.

Kegiatan Safari Ramadhan diawali dengan acara berbuka puasa bersama dan sholat Magrib berjamaah, kemudian Bupati dan Wakil Bupati Bolsel bersama GM PT. JRBM menyerahkan bantuan Beasiswa dari PT. JRBM kepada para siswa jenjang SD hingga perguruan tinggi, serta bantuan dana untuk anak-anak TPQ Desa Dumagin B.

Dalam sambutannya, orang nomor satu di Bolsel ini memberikan apreasiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak PT.JRBM atas bantuan yang diberikan.

“Apresiasi dan terima kasih kepada PT. JRBM, semoga program ini akan terus berkelanjutan, dan kami mengimbau jika ada proses perekrutan tenaga kerja, mohon ditambah kuotanya untuk putra-putri daerah Bolsel, mengingat daerah jajakan JRBM disini justru lebih banyak, dan kualitas sumber daya manusia putra daerah tidak kalah hebat dengan daerah lain,”jelas Kamaru.

Disela waktu shalat Isya, Taraweh dan Witir berjamaah, Bupati juga mengajak para jamaah untuk bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT.

“Kita semua harus bersyukur, karena Allah Subhanawataala masih memberikan nikmat kesehatan, kesempatan kepada kita dan dipertemukan dengan Bulan Suci Ramadhan kali ini, dan terkait perbedaan pilihan politik pada pesta demokrasi beberapa waktu lalu, melalui kesempatan ini mari kita rajut kembali tali silaturahmi dibulan yang penuh Rahmat ini, selain itu kita harus bersyukur juga, kini Kecamatan Pinolosian Timur, khususnya Desa Dumagin B sudah memiliki perwakilan di DPRD Bolsel, yang terpilih pada Pileg lalu,”ujar Bupati Iskandar Kamaru.

Diakhir sambutannya Bupati Bolsel juga mengingatkan kepada seluruh jamaah dan umat muslim untuk segera membayar Zakat sesuai dengan surat edaran yang sudah diterbitkan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.

 

Aspriadi Paputungan