LS,BOLSEL- Memasuki bulan suci Ramadhan, Kapolres Bolsel imbau masyarakat jadi pelopor keamanan dan ketertiban.
Hal ini disampaikan Kapolres Bolsel AKBP Ketut Suryana, S.IK,SH,MM Sabtu (02/04/2022).
“Atas nama pribadi, dan jajaran Polres Bolaang Mongondow Selatan mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1443 Hijriyah untuk umat muslim, ditengah pandemi Covid-19 ini saya mengimbau kepada kita semua untuk tetap menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan, selain itu pada momentum ramadhan kali ini, saya mengajak kepada seluruh masyarakat agar bekerja sama dengan jajaran Polres Bolsel untuk menjadi pelopor keamanan dan ketertiban, terutama dalam lingkungan keluarga,”imbau Ketut Suryana.
Disampaikannya juga terkait giat jajaran Polres Bolsel pada bulan suci Ramadhan.
“Giat yang menjadi bagian rutinitas kami yaitu melakukan patroli diwaktu pagi, siang malam, termasuk saat waktu sahur, serta pengamanan ditempat ibadah yang melaksanakan Shalat berjamaah,”tutup Perwira berpangkat dua melati ini.
Aspriadi Paputungan