Anggota DPRD Bolsel Serap Aspirasi Masyarakat Lewat Kegiatan Reses

by -72 views

LS,BOLSEL- Anggota Dewan Perwakailan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan serap aspirasi masyarakat lewat kegiatan  reses.

Kegiatan reses yang digelar di Desa Ilomata, Rabu (17/03/2021) hari ini, dipimpin langsung Ketua DPRD Ir.Arifin Olii dan didampingi Wakil Ketua Salman Mokoagow, Anggota DPRD Supatia Kobandaha, Sarjan Podomi, Petrus Keni, Hanira Paputungan, Muhammad Paputungan, dan Kabag Risalah Sekretariat DPRD Sudjito Laiya yang saat itu tampil sebagai moderator.

Camat Pinolosian Hi.Sumitro Paidiko SE dalam kata jemputannya menyambut dan memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan reses di Dapil III Kecamatan Pinolosian Bersatu.

“Selamat Datang Pimpinan dan Anggota DPRD Bolsel di Desa Ilomata Kecamatan Pinolosian, harapan kami apa yang menjadi usulan pemerintah dan masyarakat di wilayah Dapil III dapat terealisasi,”ujar Sumitro.

Sementara itu Ketua DPRD Bolsel Ir Arifin Olii menanggapi semua usulan dari Pemerintah dan Masyarakat yang hadir pada kegiatan tersebut.

“Kegiatan reses ini digelar serentak di Dapil I,II dan III sejak Senin (15/03/2021) hingga Rabu (17/03/2021) hari ini, kami yang ada di Dapil III, mulai Senin awal pekan lalu  sudah melaksanakannya di Kecamatan Pinolosian Timur dan Selasa (16/03/2021) kemarin juga dilaksanakan di Kecamatan Pinolosian Tengah, dan  terkahir hari ini di Kecamatan Pinolosian, sedangkan untuk untuk Dapil I Kecamatan Bolaang Uki-Helumo dan Dapil II Kecamatan Tomini-Posigadan juga melaksanakan kegiatan yang sama, dimana melalui kegiatan ini kami sudah mendengar langsung dan menyerap berbagai usulan program baik fisik dan non fisik yang menjadi kebutuhan masyarakat, tentunya kami sangat apresiasi atas usulan yang masuk untuk ditindaklanjuti, namun disisi lain kami juga akan sesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada, dimana Bolsel merupakan salah satu daerah di Sulut yang memiliki PAD sangat rendah dibanding daerah lain,” ujar Arifin Olii.

Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua Salman Mokoagow, dimana menurutnya dari Pemerintah dan Masyarakat Desa peserta reses sangat bervariatif.

“Usulan yang disampaikan bervariatif, dan dengan keterbatasan anggaran, maka kami akan mengacu pada skala prioritas,”jelas Salman.

Sementara itu Anggota DPRD Supatia Kobandaha menyampaikan bahwa meski usulan belum dapat terealisasi namun usulan program akan tetap diperjuangkan.

“Bolsel memiliki jumlah 81 Desa yang tersebar di 7 Kecamatan, Bolsel dengan APBD sekitar Rp 600 miliar dan PAD kurang lebih Rp 13 miliar tentunya tidak semua usulan dapat terealisasi namun kita harus optimis, secara bertahap kebutuhan masyarakat akan kami perjuangkan dimana kami yang adalah representatif  dari masyarakat Bolsel yang ada di Dapil III,” ungkap Supatia.

Dalam kegiatan reses yang dimulai sejak pukul 09:30 Wita, sebagian besar usulan dari Pemerintah dan Masyarakat Desa se-Kecamatan Pinolosian yaitu terkait pembangunan fisik diantaranya pembangunan RTLH, Instalasi Pembuangan Air Limbah (IPAL), Drainase, Bronjong, Tanggul, Tambatan Perahu, Penerangan Jalan Umum, Normalisasi Sungai, Jalan kebun dan Jalan Desa, serta kompensasi/gaji bagi para Lembaga Adat, LPM, Pegawai Syari’i.

 

Aspriadi Paputungan